Jakarta - Traveling ke Kota Medan tidaklah lengkap rasanya kalau tidak mencoba wisata kuliner. Karena tidak dapat dipungkiri kalau Kota Medan merupakan surga bagi wisata kuliner. Salah satu kuliner halal yang patut dicoba dan dijadikan oleh-oleh saat berkunjung ke Kota Medan adalah Rujak Brayan.
Rujak Brayan ini sudah terkenal di kota Medan. Saat menelusuri Komplek Cemara Asri yang terkenal dengan wisata kolam bangau agrikultur dan kulinernya, Anda bisa menyempatkan diri untuk mencicipi kuliner ini dengan saus yang sangat khas dan sangat berbeda dengan saus rujak pada umumnya.
Rasa saus rujak yang dicampur dengan potongan buah-buahan segar seperti mangga alpukat, bengkuang, timun, pepaya kates, kolang kaling dan nenas membuat cita rasa khas nya terasa nikmat. Ketika hendak disajikan, potongan buah-buahan disiram terlebih dahulu dengan bumbu saus yang sudah dimasak dan di dinginkan itu.
Hal itu membuat bumbu sausnya berwarna oranye dan kental karena campuran dari buah mangga dan buah mangga kweni, sehingga menghadirkan campuran rasa yang beragam seperti asam, manis, pedas dan segar.
Di kedai Rujak Brayan tersebut tiap hari penuh dengan orang yang sedang menikmati kuliner ini dan banyak pengunjung yang memesan Rujak brayan untuk dijadikan oleh-oleh. Selain itu di kedai ini juga terdapat berbagai stand makanan yang buka dari pagi hari sampai malam hari.
Harganya pun sangat terjangkau, untuk kemasan cup mini hanya dibanderol dengan harga Rp 10 ribu, dan kemasan ukuran 300 gram seharga Rp 30 Ribu. Adapun kemasan perbungkus 800 gram dengan harga Rp 65 ribu untuk porsi 5-6 orang serta saus Rujak Brayan ukuran 1 kg seharga Rp 100 ribu.
Tak ayal stand Rujak brayan Komplek Cemara Asri selalu ramai dikunjungi pengunjung ataupun driver online. Bagi tamu yang membeli untuk dibawa keluar kota Medan, rujak tersebut bisa di-packing dengan gabus sterofoam agar tidak rusak selama perjalanan.
Selain terdapat kuliner Rujak Brayan, di kedai ini terdapat beberapa stand kuliner lainnya seperti Mie Sop, Kwe Tiaw Goreng Medan, Sate Padang, Minuman Bubble Jelly serta lainnya. Kalau ingin makan makanan berat selain rujak, bisa juga memesan makanan makanan tersebut.
Kendati tampak sederhana dan biasa saja dalam pemilihan bahan serta proses pembuatannya, namun rasa Rujak Brayan ini sungguh luar biasa. Rasa segar dari potongan buah-buahannya yang disajikan dingin menimbulkan campuran rasa manis, asam, sekaligus pedas yang segar sesampainya di mulut. Sudah terbayang bukan, betapa harum dan segarnya aroma dan rasa Rujak Brayan ini?
Bagi Anda yang yang berminat bisa kunjungi Instagram @rujakbrayan untuk melakukan pemesanan online atau mengunjungi langsung di Komplek cemara asri Jl. Boulevard Raya No. 8MN Medan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar